Senin, 14 Maret 2011

Benarkah Pebisnis Internet Cukup Bekerja Hanya 1 Jam Sehari?

http://irvanblog.com/benarkah-pebisnis-internet-cukup-bekerja-hanya-1-jam-sehari

Saya sering melihat iklan para pemilik web bisnis internet yang bermaksud menjual produknya, terutama yang menjual produk berupa panduan dengan tema “cari uang di internet”. Dengan desain web sesempurna mungkin, tidak ketinggalan juga sales letter yang killer. Yang paling menarik adalah, ada yang menawarkan bahwa panduan yang mereka miliki nantinya, bisa menjadikan anda menghasilkan uang lewat internet hanya cukup bekerja beberapa menit saja sehari, atau 1 jam dalam sehari.
Terus terang secara pribadi, bagi saya waktu untuk bekerja di internet itu tidak cukup hanya 1 Jam sehari. Memang, tidak tertutup kemungkinan bahwa bisa-bisa saja dalam sehari kita cuma bekerja 1 jam saja di internet. Dan tergantung juga dengan model bisnis internet apa yang kita jalankan. Tapi, bagi para pemula, saya rasa waktu 1 jam itu tidak cukup.
Kecuali anda memang seorang yang sudah satu tingkat di atas ‘pemula’. Mungkin bisa. Apalagi anda memang sudah menyusun rencana-rencana kerja harian & target-target apa saja yang harus diselesaikan di hari itu.
Tapi sebenarnya tidak juga, terbukti bahwa ada pebisnis internet yang sudah menghasilkan ribuan dollar, eh malah terkadang bekerja semalaman di internet dan mengesampingkan tidurnya :) .
Dialah Mas Wira, yang saat ini sedang sibuk dengan penyempurnaan produknya yang akan dilaunching 40 hari lagi. Mudah-mudahan tidak tertunda ya? Karena saya sendiri juga begitu tertarik dengan model bisnis yang diajarkannya.
Oh ya, di sini juga saya sampaikan terimakasih khusus buat Mas Wira. Kemarin malam saya diberi “komisi khusus” tepat sebelum tidur. Mas Wira mengirim sms ke saya “Yang nyenyak tidurnya Mas Irvan karena di rekening sudah ada tambahan Rp. 500rb dari saya”. Wah syukurlah.. mau tidur saja dapat 500rb :)
Kemarin juga saya tanya beliau “Mas, sudah selesai berapa persen produknya?” Beliau menjawab “85% Mas, saya kadang sampai tidak tidur mengerjakannya!”. Lalu saya tertawa :)
Tapi memang tidak terus-terusan seperti itu. Ada masa-masanya kita akan disibukkah dengan suatu target dalam bisnis internet, dan ada masa-masanya kita tinggal mengecek email, mengecek rekening & menunggu aliran uang terus masuk ke rekening kita.
Jadi, inti dari pembahasan ini adalah anda dituntut untuk benar-benar punya waktu bekerja yang khusus difokuskan dalam bisnis internet. Baik itu Full-time maupun Part-time. Karena bisnis internet ini adalah bisnis nyata, yang menghasilkan uang yang nyata & anda juga harus benar-benar bekerja secara nyata.